Blogger Backgrounds

New Rubric

Minggu, 19 Juni 2011

Quotes Inspiratif

 

Kadang, kamu harus melakukan hal yang salah. Kadang kamu harus melakukan kesalahan untuk menemukan bagaimana cara untuk membuatnya menjadi benar - Anonim
 
Kesalahan itu menyakitkan..tetapi setelah waktu berlalu, kesalahan akan menjadi kumpulan pengalaman yang disebut PELAJARAN. - anonim
 
Keberuntungan adalah apa yang terjadi ketika persiapan bertemu dengan peluang - Seneca
 
Jika kamu berani berkata "selamat tinggal", kehidupan akan menghadiahkanmu dengan "halo" yang baru. - Anonim
 
Cerita dongeng sebenarnya adalah cerita yang lebih dari sekedar nyata... Kenapa? Bukan karena cerita tersebut mengatakan bahwa naga itu ada, tetapi karena cerita itu berkata bahwa naga bisa dikalahkan. - Neil Gaiman
 
Jangan menunggu; waktu tidak akan pernah tepat. Mulailah dari dimana kamu berdiri, dan bekerjalah dengan apapun yang kamu miliki, dan sesuatu yang lebih baik akan kamu temukan saat kamu berjalan - Napoleon Hill
 
Apa yang ada di belakang kita dan apa yang ada sebelum kita adalah sesuatu yang kecil dibandingkan dengan apa yang ada dalam diri kita - Anonim
 
Kamu hanya bisa menjadi muda satu kali. Tetapi kamu bisa selalu tidak dewasa - David Barry
 
Hidup bukanlah bagaimana untuk bertahan dalam badai, tetapi bagaimana untuk menari di dalam hujan - Taylor Swift
 
Saat beberapa orang mencoba untuk bertahan, yang lain mencoba untuk sukses. Perbedaannya adalah cara mereka berpikir. - Anonim



Ubah perasaan takut terhadap sesuatu yang tidak diketahui dengan rasa ingin tahu. - Anonim
 
Believe while others doubt. Work while others wish. Save while others waste. Persevere while others quit. Dare to be different! - Anonymous
 
Hal-hal yang kecil memang kecil, tetapi untuk setia pada hal kecil merupakan hal yang besar. - Ibu Teresa
 
Dua orang dapat membaca buku yang sama tetapi memiliki hasil yang berbeda. Mengapa? Karena beberapa orang membaca, tetapi tidak pernah mempelajarinya. - Anonim
 
Selalu hidup dalam rasa ingin tahu, karena segala hal di dunia ini patut ditanya "mengapa" - Anonim
 
Katakan yang sesungguhnya.. Akui kesalahanmu.. kerena kebenaran selalu MENYAKITKAN.. tetapi kebohongan selalu MEMBUNUH. - Anonim
 
Ketika ada perjumpaan, ada pula perpisahan.. Setiap orang akan mengalaminya cepat atau lambat. - Anonim
 
Hidup itu seperti sepak bola : jika kamu menggunakan SATU kesempatan dengan baik, kamu dapat mengubah segalanya. - Anonim
 
Kebohongan selalu pahit di akhir. Tidak peduli seberapa manis yang kau buat awalnya. - Anonim
 
Tidak peduli siapa kita sekarang.. Kita semua akan berakhir sama. Karena, setelah permainan raja dan pion akan berada di kotak yang sama. - Anonim
 


Kamu melihat sesuatu; dan kamu berkata, "Kenapa?" tetapi aku bermimpi tentang sesuatu yang tidak pernah ada; dan berkata, "Kenapa tidak?" - George Bernard Shaw
 
Satu-satunya orang yang tidak pernah membuat kesalahan adalah orang yang tidak pernah melakukan apa-apa. - Theodore Roosevelt
 
Jaga pikiranmu; mereka akan menjadi kata-kata.
Jaga kata-katamu; mereka akan menjadi tindakan.
Jaga tindakanmu; mereka akan menjadi kebiasaan.
Jaga kebiasaanmu; mereka akan menjadi karakter.
Jaga karaktermu; itu akan menjadi takdirmu. - Frank Outlaw
 
Pertama katakan pada dirimu akan menjadi apa dirimu; dan kemudian lakukan apa yang harus kau lakukan. - Epictetus
 
Apa yang kutahu adalah apabila kamu mengerjakan apa yang kamu suka, dan pekerjaan itu memenuhimu, sisanya akan datang dengan sendirinya. - Oprah Winfrey
 
Hal yang paling kamu takutkan tidak mempunyai kekuatan. Ketakutanmu akan hal itulah yang mempunyai kekuatan. Menghadapi kenyataan benar-benar akan membebaskanmu. - Oprah Winfrey
 
Orang yang sukses adalah orang yang mudah diajari. Tidak peduli seberapa ahli dirinya, ia dengan rendah hati belajar dari setiap orang yang ditemui. - Steve Pavlina
 
Sulit untuk berkomitmen kepada tujuan yang tidak pernah kamu alami. Jadi bangunlah rasa penasaran. Itu akan efektif. - Steve Pavlina
 
Mengikuti inspirasimu akan membawamu melewati rasa takut. Ikut saja. Di sisi lain ketakutan adalah kegembiraan. - Steve Pavlina
 
Bersyukurlah terhadap apa yang kamu miliki; kamu akan memiliki lebih. Jika kamu berkonsentrasi pada apa yang kamu tidak miliki, kamu tidak akan pernah merasa cukup. -- Oprah Winfrey


Sabtu, 18 Juni 2011

Ciri-ciri Orang Berkepribadian Ganda Psikopat


Pernahkah Anda bertemu atau kenal dengan seseorang yang memiliki KEPRIBADIAN GANDA atau PSIKOPAT? Saya pernah kenal dengan seseorang yang memiliki kepribadian ganda. Namun, tidak etis dan sangat melanggar kode etik jika saya ‘membongkar’ identitas dari seseorang tersebut. Duh…, serius dan sangat menegangkan sekali nih sepertinya yah…xixixi
By the way, apakah Anda mengerti apa yang dimaksud dengan kepribadian ganda? Secara eksplisit, kepribadian ganda adalah pemecahan kepribadian atau biasa disebut dengan alter ego, merupakan suatu keadaan di mana kepribadian individu terpecah sehingga muncul kepribadian yang lain. Dan kepribadian itu biasanya merupakan ekspresi dari kepribadian utama yang muncul karena pribadi utama tidak dapat mewujudkan hal yang ingin dilakukannya.
Dalam bahasa yang lebih sederhana dapat dikatakan bahwa ada satu orang yang memiliki pribadi lebih dari satu atau memiliki dua pribadi sekaligus. Yang menyeramkan terkadang si penderita tidak tau bahwa ia memiliki kepribadian ganda. Dua pribadi yang ada dalam satu tubuh ini juga tidak saling mengenal dan lebih menyeramkan lagi adalah kadang-kadang dua pribadi ini saling bertolak belakang sifatnya. Wewww…
Sebab itulah mari kita introspeksi diri sama-sama, apakah tanpa kita sadari, diri kita berpotensi memiliki kepribadian ganda ? Jangan sampai orang-orang yang ada di sekitar kita merasa dirugikan karena kepribadian yang membahayakan ini.
Umumnya, kepribadian ganda terjadi karena disebabkan oleh beberapa faktor penyebab. Yang saya tau adalah disebabkan karena berasal dari keluarga yang *maaf* broken home, mendapat perlakuan kasar di masa kecil [pelecehan seksual, kekerasan fisik, dll].


Seseorang yang memiliki kepribadian ganda, jika dilihat dan diperhatikan, kita tidak bisa langsung menebak apakah seseorang tersebut memiliki kepribadian ganda atau tidak. Sebab penampilannya tampak seperti orang-orang yang normal dan tidak sinting tentunya. Dalam hubungan sosial juga demikian. Tidak ada sama sekali keanehan yang diperlihatkan. Malah biasanya seseorang dengan kepribadian ganda, sangat baik dan ramah sekali terhadap siapa pun lawan bicaranya. Dengan catatan bahwa tetap terjadi hubungan komunikasi yang sehat. Sebab seseorang yang memiliki kepribadian ganda, selalunya ingin menang dalam perdebatan dan tidak peduli dengan siapa Ia berbicara. Pendapat orang yang memiliki kepribadian ganda, selalu merasa bahwa pendapatnyalah yang paling benar dan tidak boleh dibantah. Jika dibantah dan didebat terus-menerus, Ia akan berubah menjadi Srigala atau Macan Tutul yang siap menerkam…wkwkwkkwkk… Kedengarannya memang absurd sekali yaaa… :)
Jika Anda saat ini merasa sedang dekat dengan seseorang yang memiliki ciri-ciri tersebut di atas, maka ada baiknya agar Anda berhati-hati. Jangan sampai Anda menjadi korban seseorang yang memiliki kepribadian ganda. Namun, jika Anda benar-benar peduli terhadap seseorang yang memiliki kepribadian ganda tersebut, pelan-pelan namun pasti, berusahalah untuk membujuknya supaya ‘membereskan’ permasalahannya ke Psikiater. Meski ini bukan pekerjaan mudah sebab seseorang yang memiliki kepribadian ganda, tidak pernah merasa kalau dirinya sakit!
Kemudian bagaimana pula seseorang yang dikatakan PSIKOPAT? Gejalanya adalah sebagai berikut;
  • Sering berbohong, fasih dan dangkal. Psikopat seringkali pandai melucu dan pintar bicara, secara khas berusaha tampil dengan pengetahuan di bidang sosiologi, psikiatri, kedokteran, psikologi, filsafat, puisi, sastra, dan lain-lain. Seringkali pandai mengarang cerita yang membuatnya positif, dan bila ketahuan berbohong mereka tak peduli dan akan menutupinya dengan mengarang kebohongan lainnya dan mengolahnya seakan-akan itu fakta.
  • Egosentris dan menganggap dirinya hebat.
  • Tidak punya rasa sesal dan rasa bersalah. Meski kadang psikopat mengakui perbuatannya namun ia sangat meremehkan atau menyangkal akibat tindakannya dan tidak memiliki alasan untuk peduli.
  • Senang melakukan pelanggaran dan bermasalah perilaku di masa kecil.
  • Sikap antisosial di usia dewasa.
  • Kurang empati. Bagi psikopat memotong kepala ayam dan memotong kepala orang, tidak ada bedanya.
  • Psikopat juga teguh dalam bertindak agresif, menantang nyali dan perkelahian, jam tidur larut dan sering keluar rumah.
  • Impulsif dan sulit mengendalikan diri. Untuk psikopat tidak ada waktu untuk menimbang baik-buruknya tindakan yang akan mereka lakukan dan mereka tidak peduli pada apa yang telah diperbuatnya atau memikirkan tentang masa depan. Pengidap juga mudah terpicu amarahnya akan hal-hal kecil, mudah bereaksi terhadap kekecewaan, kegagalan, kritik, dan mudah menyerang orang hanya karena hal sepele.
  • Tidak mampu bertanggung jawab dan melakukan hal-hal demi kesenangan belaka.
  • Manipulatif dan curang. Psikopat juga sering menunjukkan emosi dramatis walaupun sebenarnya mereka tidak sungguh-sungguh. Mereka juga tidak memiliki respon fisiologis yang secara normal diasosiasikan dengan rasa takut seperti tangan berkeringat, jantung berdebar, mulut kering, tegang, gemetar [bagi psikopat hal ini tidak berlaku. Karena itu psikopat seringkali disebut dengan istilah "dingin"].
  • Hidup sebagai parasit karena memanfaatkan orang lain untuk kesenangan dan kepuasan dirinya.

Memahami dan Bersahabat dengan Ketidaksempurnaan

Tidak ada manusia yang sempurna. Ungkapan itu mungkin sudah kita dengar beribu-ribu kali dari bermacam-macam orang. Kita boleh saja sudah paham arti ketidaksempurnaan, namun apakah banyak dari kita yang sudah berteman dengan ketidaksempurnaan? Apakah kita bisa menerima bahwa ketidaksempurnaan ada dalam diri kita? Seringkali justru sebaliknya yang terjadi. Manusia berusaha untuk menjadi sempurna dan menganggap ketidaksempurnaan sebagai suatu aib.


Ketidaksempurnaan sendiri dibagi menjadi 2:


1. Ketidaksempurnaan yang bersifat sementara
Ketidaksempurnaan seperti ini adalah ketidaksempurnaan yang masih bisa kita perbaiki dan sangat disarankan untuk diperbaiki demi perkembangan diri kita yang lebih baik misalnya: sikap dan kebiasaan.
2. Ketidaksempurnaan yang bersifat semi-permanen / permanen
Ketidaksempurnaan seperti ini adalah ketidaksempurnaan yang sulit atau mustahil untuk kita perbaiki. Misalnya: penyakit bawaan, cacat tubuh, atau hal-hal yang berkaitan dengan fisik
Ketika kita memiliki ketidaksempurnaan yang ke-2, maka kita berhadapan dengan sesuatu yang sudah diberikan oleh Pencipta kita, sesuatu yang justru harus kita syukuri dan kita jadikan kekuatan kita. Namun apa yang terjadi? Banyak orang justru berusaha memperbaiki ketidaksempurnaan yang ke-2 dengan cara apapun dan mengabaikan ketidaksempurnaan yang pertama. Ciri-ciri orang yang fokus terhadap ketidaksempurnaan yang ke-2 adalah:
  • Memiliki kepercayaan diri yang rendah
  • Depresi dan stress karena kekurangannya
  • Menertawakan kekurangan orang lain dan berusaha menutup-nutupi kekurangannya sendiri
  • Memakai segala cara untuk menghilangkan ketidaksempurnaannya
  • Menganggap ketidaksempurnaan adalah aib
Lalu bagaimana cara untuk bersahabat dengan ketidaksempurnaan?
1. Syukurilah apa yang sudah diberikan Tuhan
Pernahkah kamu sadari bahwa orang yang kamu anggap punya kehidupan yang sempurna sekalipun pasti memiliki masalah dalam hidupnya? Pernahkah kamu memikirkan bahwa Michael Jackson, The King of Pop, ternyata memiliki cukup banyak masalah hidup? Atau Prince Charles dan Lady Diana yang ternyata memiliki masalah rumah tangga? Atau Heath Ledger si pemeran Joker dalam film The Dark Knight yang ternyata kecanduan narkoba? Ketika kamu sibuk melihat kelebihan orang lain maka kamu akan sulit melihat dan mengenal kekuatan dalam diri kita sendiri. Syukurilah bahwa kamu masih memiliki keluarga yang lengkap saat orang lain rindu kasih sayang orang tua, syukurilah bahwa kamu masih bisa makan enak di saat orang lain hidup dalam kelaparan, syukurilah bahwa kamu masih memiliki tangan dan kaki yang lengkap di saat orang lain susah payah untuk beraktifitas dengan fisik yang cacat dan syukurilah bahwa kamu masih bisa membaca tulisan ini di saat orang lain tidak memiliki akses internet.
2. Jadikan ketidaksempurnaanmu sebagai kekuatan
Bacalah beberapa profil tentang figur-figur yang memiliki banyak ketidaksempurnaan disini. Apa yang kamu dapat dari mereka? Mereka semua adalah figur-figur yang mampu mensuyukuri kekurangan mereka, mengubah ketidaksempurnaan menjadi kekuatan dan menjadi orang yang berhasil. Mengapa Tuhan memberikan ketidaksempurnaan pada manusia? Itu karena Tuhan menginginkan manusia untuk bersyukur, rendah hati, saling mencintai, saling melengkapi dan belajar untuk survive dalam segala keterbatasan.
3. Sadari bahwa ketidaksempurnaan memberikan kita tujuan hidup
Bayangkan apabila kamu sudah memiliki segalanya, dari luar memang tampak mengasyikkan dan membahagiakan namun sebenarnya itu membuat manusia tidak memiliki alasan untuk berjuang. Ketidaksempurnaan membuat kita memiliki alasan untuk berkembang, bertumbuh, dan berjuang.
4. Imperfection is beautiful
Ingatkah kamu akan menara miring Pisa? Atau Cindy Crawford dengan tahi lalatnya? Atau Stevie Wonder yang matanya buta? Itu adalah contoh-contoh bahwa ketidaksempurnaan itu indah dan malah bisa menjadi trademark bagi kita.


Kesimpulan:
Meskipun manusia adalah makhluk yang tidak sempurna, namun jangan ‘membenarkan’ segala tindakan kita dengan alasan “saya hanyalah manusia biasa” atau “saya bukanlah manusia yang sempurna”. Jadikanlah ketidaksempurnaan sebagai sarana untuk meningkatkan kualitas dirimu dan berkembang menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Bersahabatlah dan cintai ketidaksempurnaanmu!


"Imperfection is beauty, madness is genius and it's better to be absolutely ridiculous than absolutely boring." - Marilyn Monroe

7 Hal: Bagaimana Cara Untuk Berpisah Dengan Pasangan Secara Baik-baik

Kadang, suatu perpisahan adalah jalan terbaik dalam sebuah hubungan. Setelah kamu sudah berusaha untuk mempertahankan hubunganmu, ada kalanya hasilnya tidak sesuai dengan harapanmu dan itu membuatmu datang pada sebuah keputusan... Berpisah. Mungkin keputusan itu akan sangat berat untuk dikatakan namun masih lebih mudah daripada kamu harus tinggal di dalam sebuah hubungan yang buruk. Well, satu hal yang harus kamu pahami adalah bahwa pasanganmu pernah menjadi bagian hidupmu dan bagian dalam suka dukamu. Itu berarti kamu tidak bisa seenaknya memutuskan hubunganmu tanpa menunjukkan respek terhadap dirinya. Hubungan yang tidak diakhiri dengan baik hanya akan melukai perasaannya lebih jauh lagi
Bagaimana cara untuk berpisah dengan pasangan secara baik-baik:


1. Katakan secara langsung
Jangan pernah memutuskan hubunganmu lewat telepon, sms, atau yang lebih parah lagi, lewat temanmu. Meskipun sulit, kamu adalah orang yang sudah membuat keputusan itu, maka kamu harus berani menghadapi dirinya. Hargai dirinya dan hubungan yang pernah kalian jalin.
2. Lakukan di tempat yang privat
Sudah jelas bahwa ini adalah sebuah topik yang sensitif untuk dikatakan, maka katakan di tempat dimana hanya ada kalian berdua saja. Lebih baik lagi apabila tempat itu nyaman baginya, seperti di kamarnya sendiri. Selain untuk membuatnya tidak merasa terlalu tertekan, seringkali setelah kamu mengatakan keputusanmu, dia akan bereaksi penuh emosional misalnya marah atau menangis... Tentu saja kamu tidak ingin orang lain melihat, bukan?
3. Jangan tiba-tiba langsung mengabaikannya dan menggantungkan hubunganmu
Salah satu kesalahan yang sering terjadi adalah kamu menggantungkan hubunganmu tanpa berkata apa-apa dan berharap dia yang mengakhiri hubungan terlebih dahulu. Ibaratnya, hubunganmu sendiri adalah hubungan yang terikat pada seutas benang, apabila kamu menggantungnya, benang itu bisa putus dalam waktu yang tidak lama... cepat atau lambat kamu harus mengatakan keputusanmu itu. Selain itu dengan menggantungkan hubungan, menunjukkan bahwa kamu adalah seorang pengecut.
4. Katakan secepatnya DAN di saat yang tepat
Lebih cepat dikatakan, maka akan lebih baik untuk dirimu sendiri dan dirinya. Tapi perhatikan juga apakah dia sedang dalam suatu kesibukan dan tanggung jawab yang tidak bisa diabaikan atau apakah dia sedang dalam suatu masalah serius. Tunggulah beberapa saat sampai kamu merasa bahwa ia sudah siap untuk mendengarkan apa yang mau kamu katakan.
5. Katakan dengan jelas mengapa hubungan harus berakhir
Karena kamu adalah pihak yang ingin mengakhiri, maka kamu harus punya alasan yang jelas mengapa hubungan harus berakhir. Jangan berputar-putar atau mengatakan sesuatu yang kamu belum yakin. Jika ia menanyakan sesuatu secara detil, jelaskan!
6. Jangan gunakan kata-kata kasar
Respect! Katakan keputusanmu dengan tenang dan dengan bahasa yang pantas. Kata-kata kasar justru malah akan menyakiti perasaannya dan mungkin saja membuat ia dendam terhadapmu.
7. Bersikap bijaksana terhadap reaksinya
Perpisahan adalah saat-saat yang penuh emosional. Maka kamu dapat memperkirakan bahwa bisa saja ia marah atau menangis. Kamu harus tetap tenang, memberikan waktu baginya untuk menenangkan diri, dan menghiburnya, tapi tentu saja kamu harus melakukannya seperti seorang teman. Berhati-hatilah terhadap drama, karena seringkali, ia akan melakukan sesuatu yang membuatmu membatalkan keputusanmu. Kamu sudah yakin pada keputusanmu, jangan terpancing!

At last but not least, jangan berjanji terlalu banyak seperti ‘kita bisa menjadi teman baik’. Karena terlalu sering berada di dekatnya setelah putus seperti memberikan sinyal harapan bahwa kalian bisa bersama lagi seperti seorang kekasih. Itu akan mempersulit dirimu dan dirinya untuk menemukan orang-orang baru. Pada akhirnya, lama kelamaan apabila kalian sudah pulih dari perasaan sakit, kalian akan bersahabat dengan sendirinya... Tanpa ‘perjanjian’ yang kamu katakan saat berpisah.

10 ciri-ciri wanita yang baik sebagai pasangan hidupmu

Bisa memiliki seorang wanita yang baik sebagai pendamping hidup merupakan dambaan setiap pria di dunia. Wanita yang tepat adalah wanita yang bisa membuatmu bertumbuh menjadi pria yang lebih baik. Banyak pria yang mengalami kegagalan dalam sebuah hubungan karena mereka terlalu cepat memilih, terlalu mudah tertarik dan jatuh cinta pada seorang wanita tanpa berpikir panjang apakah ia pantas atau tidak (tentu saja kesalahan diri sendiri bisa menyebabkan kegagalan juga). Sebagai lanjutan dari artikel 10 ciri-ciri pria yang baik sebagai pasangan hidupmu, berikut ini adalah 10 ciri-ciri wanita yang baik sebagai pasangan hidupmu:
1. Suportif
Ia adalah figur yang selalu mendukungmu dalam hidup dan karirmu dan selalu berada di sisimu ketika seluruh dunia meninggalkanmu. Seperti yang kita tahu, masyarakat cenderung menuntut seorang pria menampilkan sosok yang kuat dan tidak rapuh, namun kesedihan dan tekanan yang datang bertubi-tubi akan menghancurkanmu apabila kamu tidak mencurahkan perasaanmu. Maka, wanita yang baik bisa menjadi seorang pendengar yang terbaik dengan memberikan dukungan dan penghiburan untukmu. Ia juga memberikan kebebasan padamu untuk berkembang sesuai yang kamu inginkan.
2. Independen dan mandiri
Karakteristik ini penting karena itu berarti ia bisa mengurus dan menjaga dirinya sendiri. Akan menjadi sesuatu yang sangat menyebalkan apabila kamu harus menjadi ‘baby-sitter’nya dengan harus bersama dirinya setiap saat. Ia dapat pulang sendiri ketika kamu tidak sempat menjemputnya, ia bisa berbelanja sendiri ketika kamu tidak bisa menemaninya, dan ia bisa mengandalkan dirinya sendiri ketika kamu tidak bisa membantunya. Wanita yang independen adalah wanita yang bisa berdiri dengan kedua kakinya dan melangkah sendiri saat kamu tidak bisa mendampingi dirinya (tentunya dengan tetap menaruh respek padamu sebagai seorang leader).
3. Cantik luar dan dalam
Dari luar, ia bukanlah wanita seperti Taylor Swift, Kate Middleton, Megan Fox, ataupun Jessica Alba tetapi ia bisa tampil cantik dan menarik dengan caranya sendiri, kesederhanaannya dan keramahannya. Dari dalam, kamu bisa mengamati bahwa ia adalah sosok yang memiliki kepribadian yang luar biasa dan inspiratif.
4. Percaya diri
Ia mencintai ketidaksempurnaannya secara sempurna. Ia bukan termasuk dalam kebanyakan wanita yang menyakiti dirinya sendiri dan menderita karena berusaha untuk menjadi terkenal dan tampil cantik layaknya seorang artis. Ia tidak berusaha untuk menjadi orang lain, ia tetap bangga terhadap dirinya sendiri dan (tentu saja) ia bangga memiliki dirimu di sisinya.
5. Ia menghormatimu
Kamu adalah seorang leader dan ia sebagai partnermu akan menaruh respek besar terhadapmu dan keputusan-keputusan yang kamu buat. Ia tidak membuatmu takut dan tampak seperti seorang pecundang. Tapi tentu saja, sebaliknya, kamu harus respek juga terhadap dirinya dengan tidak merendahkannya dan memperlakukannya seperti seorang budak.
6. Tahu kapan untuk berbicara dan diam
Ia tahu mana yang boleh diceritakan terhadap teman-temannya dan mana yang tidak. Ia tidak bergosip tentang hal-hal yang buruk tentang dirimu dan hubunganmu. Ia tahu kapan harus berbicara dan mendengarkan perkataanmu. Ia juga bisa berbicara dengan lembut (tanpa membentak) ketika ia mengungkapkan pendapatnya padamu.
7. Setia
Semua orang dalam keadaan normal atau bahagia cenderung bersikap baik terhadap orang lain. Jangan langsung menganggap seseorang memiliki karakter luar biasa ketika dalam keadaan seperti itu, tunggulah saat kalian menghadapi masalah. Dari situ manusia akan menunjukkan karakter dia yang sebenarnya. Wanita yang tidak setia akan membalikkan badannya dan meninggalkanmu ketika kalian menghadapi masalah baik ringan maupun berat. Sedangkan wanita yang setia akan tetap mendampingimu untuk menghadapi masalah bersama-sama. Itulah mengapa kita perlu waktu untuk menilai pasangan kita sebelum melangkah ke tahap selanjutnya dalam sebuah hubungan, karena karakter manusia yang sebenarnya akan tampak ketika ia terdesak atau mengalami suatu masalah.
8. Tidak mencintai pria dari harta dan status sosial
Di era modern ini, uang adalah sesuatu yang memiliki daya tarik yang luar biasa. Uang bisa membeli kedudukan, power, otoritas, bahkan ‘cinta’. Tentu saja bukan orangnya yang dicintai, tapi uang itu sendiri. Meskipun keuangan tetap merupakan hal yang penting untuk dipikirkan (tentu saja kamu tidak bisa makan dan berbelanja tanpa uang, kan?) , tapi wanita yang baik tidak akan menaruh cintanya pada harta yang kamu miliki karena ia sudah memiliki sesuatu yang lebih bernilai dari uang yaitu dirimu. Renungkanlah ini... Cinta terhadap uang hanya bersifat sementara karena kemana uang berjalan, disitulah hatinya berada. Tetapi cinta yang muncul dan bertumbuh dari dalam hati akan bertahan seumur hidup. Mengapa? Karena kemana dirimu berjalan, disitulah hatinya berada. Lihatkah perbedaannya?
9. Sederhana
Tahukah kamu bahwa wanita adalah satu-satunya makhluk di dunia ini yang dijadikan peluang usaha oleh berbagai macam perusahaan dari ujung rambut, wajah, tubuh, sampai ujung kuku kaki? Bukan berarti tidak memakai aksesoris dan produk kecantikan, tetapi ciri wanita yang sederhana adalah ia dapat memilih untuk tampil menarik secara bijak dan tidak berlebihan. Ia bukanlah tipe wanita yang high maintenance (membutuhkan perawatan tinggi), tidak ribut dan rewel masalah kecantikan, dan tetap dapat tampil menarik dengan apa yang ia punya. Selain penampilan tentu saja ia juga down to earth (rendah hati) dan sederhana dalam kehidupan sehari-hari. Ia tidak menuntut untuk diberikan banyak fasilitas untuk mempermudah dirinya.
10. Ia bisa masuk ke dalam kehidupanmu
Dan yang terakhir adalah ia bisa mengenal dan bergaul baik dengan teman-temanmu. Ia juga bisa mengenal keluargamu dengan baik, membantu ibumu menyiapkan makanan, bepergian bersama keluargamu, dan yang paling penting ia bisa menikmati semua itu, bukan karena terpaksa. Ketika ia dapat mengenal hidupmu dan memiliki hubungan baik dengan keluargamu, maka kamu memiliki kesempatan yang baik untuk melangkah ke tahap hubungan selanjutnya.

10 ciri-ciri pria yang baik dan untuk dijadikan pasangan hidupmu

Mencari pria untuk sekedar menjadi pacar sebenarnya bukan hal yang sulit. Yang sulit adalah mencari pria yang pantas untuk menjadi pendamping hidupmu. Sayangnya, banyak pria di luar sana yang memanfaatkan kelemahan wanita yang rentan terhadap rayuan untuk dengan mudah mendapatkan mereka. Supaya kamu dapat memilih pasangan hidup yang tepat, berikut ini adalah 10 ciri-ciri pria yang baik dan untuk dijadikan pasangan hidupmu:
1. Pria yang bisa memperlakukanmu dengan baik
Bukan dengan memperlakukanmu seperti putri raja dan memanjakanmu setiap hari, tetapi ia tahu apa yang harus ia lakukan untuk menunjukkan cintanya dan tidak akan pernah menyakitimu. Apabila tanpa ia sadari ia menyakiti dirimu, ia tidak ragu untuk mendatangimu, mengakui kesalahan dengan jantan dan meminta maaf dengan tulus. Ia adalah pria yang menghargai dan menghormati wanita. Tidak ada yang lebih menjijikkan dibandingkan pria yang merendahkan, sering melakukan kekerasan fisik dan verbal terhadap wanita.
2. Pria yang kata-katanya sesuai dengan tindakannya
Ketika ia berkata ya, maka ia akan melakukannya, ketika ia berkata tidak, maka ia akan tidak akan melakukannya. Termasuk dalam ciri-ciri ini adalah pria yang setia terhadap pasangannya. Saat ia berjanji bahwa kamu adalah wanita satu-satunya yang ia cintai, maka ia benar-benar tidak memiliki wanita lain di hatinya. Intinya, ia mampu mempertanggungjawabkan kata-katanya dan merealisasikannya dalam tindakan (tidak plin plan).
3. Pria yang mencintaimu luar dan dalam
Mengapa pria seperti ini tepat? Karena ia tidak mencintai kecantikan fisik wanita saja. Ia bisa mencintai segala kelebihan dan kekuranganmu, baik fisik, sikap, dan kebiasaanmu. Dan yang paling penting, ia bisa mencintai ketidaksempurnaanmu secara sempurna.
4. Pria yang punya masa depan cerah
Jika kamu benar-benar serius untuk membina hubungan sampai jenjang pernikahan, maka karakteristik ini harus benar-benar kamu pikirkan. Apakah kamu harus memilih pria yang mapan dalam pekerjaan dan keuangannya? Tidak juga. Yang paling penting adalah ia dewasa dalam berpikir dan memiliki rencana-rencana ke depan yang jelas, tidak menghabiskan waktunya hanya dengan bermain game dan menonton tv. Ia bisa menyeimbangkan antara having fun dan beristirahat dengan pekerjaan dan produktivitas.
5. Pria yang mampu membimbing dan melindungimu
Dalam sebuah hubungan, pria adalah leader. Bersamanya, kamu dapat berkembang menjadi wanita yang lebih baik. Ia juga menjadi orang pertama yang berada di depanmu untuk melindungimu dari segala macam bahaya.
6. Pria yang percaya diri
Ia mungkin tidak tampan, tapi ia selalu terlihat bersemangat, wajahnya cerah, berani menghadapi orang, dan memiliki kepribadian yang menyenangkan. Dan yang paling penting adalah ia tetap menjadi dirinya sendiri dan tidak berusaha mati-matian untuk mengubah sikapnya dan berperilaku seperti orang lain (misalnya aktor yang kamu suka) ketika ia mencoba untuk menarik perhatian dirimu.
7. Pria yang independen
Apakah pria yang meluangkan setiap jam,menit,dan detik untuk dirimu adalah pria yang tepat untukmu? Singkat saja, TIDAK. Karena itu berarti ia terlalu terikat pada dirimu dan bisa membuatnya bersikap posesif ketika ia sudah mendapatkan dirimu. Pria yang independen adalah pria yang juga memikirkan hidupnya sendiri, meluangkan waktu untuk keluarga dan teman-temannya dan mengerjakan hobinya sendiri. Sekali lagi, jangan pernah memilih pria yang terlalu lekat dan terlalu membutuhkanmu, karena ia sendiri yang akan menjadi orang yang merusak hubunganmu dengan dirinya dan orang lain di masa depan.
8. Pria yang apresiatif
Ia adalah orang yang peka dan perhatian terhadap hal-hal kecil yang kamu lakukan. Ketika kamu berusaha untuk tampil cantik, ia akan memujimu. Ketika kamu mengambilkan air minum untuk dirinya, ia akan mengucapkan terima kasih. Ketika kamu melakukan hal-hal yang di luar kebiasaanmu, ia mengamati perubahanmu.
9. Pria yang jujur dalam bertindak dan berkata-kata
Ia bisa berkata yang sebenarnya terjadi ketika ia melakukan kesalahan dan ia melakukan segala sesuatu untuk dirimu dengan tulus tanpa maksud buruk tertentu. Selain itu, ia adalah pria yang tidak mencari approval (persetujuan) darimu dengan selalu memberikan pujian, tetapi ia juga bisa mengkritik dirimu ketika kamu melakukan kesalahan. Pujian penting untuk membuatmu semakin termotivasi sedangkan kritik penting untuk membuatmu menjadi wanita yang lebih baik lagi.
10. Pria yang punya moralitas yang baik
Tingkat moralitas dirinya juga berpengaruh terhadap hubunganmu kelak. Pria yang jarang bermasalah dengan dirinya sendiri dan masyarakat cenderung akan berlaku baik dalam hubungan denganmu. Moralitas yang rendah (suka menyelesaikan masalah dengan kekerasan, akrab dengan kriminalitas, narkoba, dan free-sex) akan membawa sebuah hubungan ke dalam masalah kekerasan, pertengkaran, dan perselingkuhan.

10 Cara Efektif Untuk Menghilangkan Stress

Semua orang pasti memiliki masalah, baik masalah keluarga, cinta, persahabatan, pekerjaan, maupun keuangan. Masalah yang datang bertubi-tubi sering membuat seseorang menjadi stress. Dan jika sudah banyak tekanan yang tidak diselesaikan, maka keadaan itu dapat menimbulkan depresi yang sangat merugikan bagi tubuh dan jiwa kita. Maka, setiap tekanan yang datang pada pikiran kita harus kita singkirkan sesegera mungkin. Berikut ini adalah 10 cara efektif untuk mengurangi stress:


1. Jangan menunda-nunda pekerjaan
Siapa bilang penyebab stress selalu berasal dari sumber dari luar? Seringkali penyebabnya adalah manajemen waktu yang buruk. Menunda pekerjaan yang sulit atau tidak kita suka seolah-olah dapat menjauhkan diri kita dari stress, padahal pada akhirnya menunda pekerjaan malah akan membuat kita semakin stress terutama saat kita menghadapi deadline. Rasa lega saat menunda pekerjaan hanyalah perasaan semu belaka.


2. Belajar untuk berkata tidak
Apa yang kamu hadapi di masa depan juga dipengaruhi oleh keputusan kamu pada hari ini. Kamu harus bisa memastikan sebuah pekerjaan bisa kamu selesaikan ketika kamu menerimanya. Meskipun yang meminta adalah orang yang dekat denganmu namun apabila pekerjaan itu tidak ada manfaatnya bagimu dan kamu sudah memiliki banyak pekerjaan lain yang harus dikerjakan, maka jangan terima pekerjaan itu. Di masa depan, pekerjaan yang terlalu banyak hanya akan menyulitkan keadaanmu.


3. Melakukan kegiatan yang menyehatkan
Lakukan kegiatan seperti yoga, meditasi, ataupun berolahraga. Kegiatan-kegiatan itu sangat membantumu untuk rileks, menurunkan tekanan darah, dan menghasilkan hormon endorfin yang bisa menghilangkan stress. Selain itu tidur yang berkualitas (6-8 jam sehari), menkonsumsi coklat dan minum teh juga bisa membantu mengurangi stress.


4. Belajar menerima diri dan kondisi kita
Selama kita hidup, banyak kejadian-kejadian yang tidak bisa kita cegah, terjadi. Seperti anggota keluarga yang meninggal, bencana alam, tubuh yang cacat, dan masih banyak lagi. Karena tidak bisa kita kendalikan, maka hal yang bisa kita lakukan adalah menerima kondisi kita apa adanya. Jauh lebih baik memikirkan apa yang bisa kita lakukan dengan apa yang kita punya sekarang daripada terus merasa tertekan dengan keadaan.


5. Berpikir positif
Ketika mengalami suatu masalah, lihatlah dari sisi terangnya. Karena dalam setiap masalah pasti ada sesuatu yang dapat kamu petik dan kamu pelajari untuk membuat dirimu menjadi pribadi yang lebih baik lagi.


6. Hibur dirimu sendiri
Saat stress menyerang, lakukanlah kegiatan yang bisa membangkitkan mood-mu lagi seperti bermain games, mendengarkan musik, menonton film atau apapun yang kamu suka. Kegiatan-kegiatan itu akan sangat membantumu mengurangi stress, namun jangan sampai melupakan kewajibanmu. Selain itu, kamu juga bisa melatih self talk yang positif untuk meningkatkan rasa percaya dirimu.


7. Fokus
Multitasking merupakan ide bagus untuk menyelesaikan banyak pekerjaan jika kamu mampu meng-handlenya. Namun tidak semua orang bisa melakukannya terutama apabila pekerjaan-pekerjaan kita membutuhkan tenaga dan pikiran ekstra. Rencanakan pekerjaan mana yang akan kamu kerjakan terlebih dahulu dan prioritaskan untuk mengerjakan pekerjaan yang paling penting terlebih dahulu.


8. Beraktivitas bersama teman
Hang out bersama teman juga cukup membantu untuk meringankan stressmu. Rencanakan juga suatu kegiatan bersama temanmu dan sementara jauhkanlah dirimu dari aktivitas yang berpotensi menimbulkan stress.


9. Hindari tujuan yang tidak realistis
Jika kamu bermimpi untuk menjadi seorang pengusaha sukses, tentu kamu tidak bisa langsung membuat sebuah perusahaan yang menjadi penguasa pasar tanpa memiliki pengalaman sebelumnya. Bermimpilah yang besar, namun rencanakan langkahmu secara realistis.


10. Minta bantuan
Seringkali, ada pekerjaan yang tidak bisa kita lakukan sendiri. Ketahui sampai dimana batasmu dan jangan ragu untuk meminta bantuan kepada teman atau orang lain untuk mengerjakan suatu pekerjaan bersama-sama. Jangan ragu-ragu hanya karena harus berbagi hasil, pekerjaan yang dilakukan bersama-sama justru akan membantu kita meraih target lebih cepat selama orang yang kita pilih adalah orang yang tepat.

Self-Talk Positif: Hilangkan Stress, Nikmati Hidup

Seperti yang sudah dibahas dalam artikel negative effects of negative self-talk self-talk memiliki pengaruh yang besar terhadap tindakan-tindakan kita. Self Talk yang negatif harus di-counter dengan self-talk positive agar kita dapat berkembang menjadi manusia yang lebih baik lagi. Contoh nyata dari pengaruh self-talk positive adalah ketika tim Manchester United yang tertinggal 3-0 di babak pertama saat melawan Tottenham pada tahun 2001. Jika saja para pemain Manchester United berkata bahwa mereka tidak mungkin menang dan menyerah, maka mereka benar-benar sudah dipastikan ‘kalah’ di babak pertama dan permainan bisa dibilang sudah ‘berakhir’. Namun justru di babak ke-2 mereka bisa membalikkan kedudukan menjadi 5-3. Inilah salah satu contoh dari efek yang luar biasa dari  self-talk positive. Self-talk yang positif seperti memberikan kekuatan esktra dan energi yang positif untuk menaklukkan segala tantangan. Laut diciptakan untuk dijelajahi, gunung diciptakan untuk didaki, dan tantangan diciptakan untuk ditaklukkan.

Bagaimana cara untuk membiasakan diri dengan self-talk positif?
1. Hadapi rasa takutmu
Solusinya adalah hadapilah rasa takutmu! Seringkali sesuatu yang kamu anggap buruk sebenarnya tidak seburuk yang kamu bayangkan. Orang-orang yang sukses adalah orang yang bisa keluar dari zona nyaman mereka dan berani melakukan sesuatu yang lebih besar lagi. Jangan takut, every challenge is opportunity!

2. Hidup dalam masa kini
Terlalu larut dalam kesedihan dan penyesalan atau terlalu sering berkhayal membuat kita tidak produktif. Mulailah berkata pada diri sendiri, “apa yang harus kulakukan untuk memperbaiki kesalahanku?” agar kamu tidak selalu fokus terhadap kesalahanmu. Dan katakan juga, “apa yang bisa kulakukan untuk mencapai cita-citaku?” agar kamu tidak terlalu sering berkhayal. Berkonsentrasilah pada apa yang bisa kamu lakukan pada saat ini untuk masa depan yang lebih baik.

3. Jauhi pengaruh negatif dari luar
Pengaruh negatif yang ditanamkan dari orang luar seringkali mempengaruhi tindakan kita juga. Ketika banyak orang berkata kamu tidak akan bisa, maka kamu akan cenderung untuk menganggap kamu memang tidak mampu. Jangan pernah mendengarkan anggapan negatif ketika kamu sudah yakin terhadap apa yang kamu lakukan. Kamu lebih mengerti dirimu sendiri dibandingkan mereka.

4. Jangan batasi dirimu
“Aku tidak akan bisa mengatasi itu!” atau “Itu tidak mungkin!” adalah salah satu self-talk yang membatasi kemampuan dirimu. Gantilah pernyataan-pernyataan itu dengan pertanyaan. “Bagaimana cara mengerjakan itu?” , “Bagaimana itu bisa terjadi?”. Bangunlah rasa ingin tahu terhadap sesuatu. Walt Disney pernah berkata “saat kamu ingin tahu, kamu akan menemukan banyak hal menarik yang harus dilakukan”

5. Berlatih untuk menyangkal pikiran negatif
Apa yang kita pikirkan saat menghadapi sesuatu adalah pilihan kita sendiri. Apakah kamu menganggap suatu masalah sebagai halangan/tantangan? Apakah kamu merasa tersinggung terhadap kata-kata temanmu atau menganggapnya hanya suatu lelucon? Apakah kamu memilih untuk marah atau bersikap tenang saat menghadapi orang yang menyebalkan? Ya, sebenarnya semua itu adalah pilihan kita. Selalu berpikiran negatif hanya akan membuat kita merasa stress dan gelisah. Sangkal-lah pikiran-pikiran seperti itu dan fokuslah pada tujuan kita.

Apa saja keuntungan apabila kita membiasakan self-talk yang positif?

-Menurunkan tingkat stress
-Lebih tenang dalam membuat keputusan-Lebih produktif-Lebih sehat secara fisik dan mental-Tidak mudah terpengaruh orang lain-mampu survive di saat-saat sulit

Kesimpulan:
Membiasakan self-talk positif tidak akan terjadi hanya dalam satu hari, butuh latihan untuk membiasakan diri kita. Namun apabila kamu mampu melakukannya, kamu sudah memiliki modal yang cukup besar untuk menjadi orang sukses. Have a nice day!

Jumat, 10 Juni 2011

Friendship after Love

Friendship after Love
~ Ella Wheeler Wilcox


AFTER the fierce midsummer all ablaze
Has burned itself to ashes, and expires
In the intensity of its own fires,
There come the mellow, mild, St. Martin days
Crowned with the calm of peace, but sad with haze.
So after Love has led us, till he tires
Of his own throes, and torments, and desires,
Comes large-eyed friendship: with a restful gaze,
He beckons us to follow, and across
Cool verdant vales we wander free from care.
Is it a touch of frost lies in the air?
Why are we haunted with a sense of loss?
We do not wish the pain back, or the heat;
And yet, and yet, these days are incomplete.

The Last Love Letter

dearest dee..

I remember the first time we met..felt like my heart stop beating at that time...

I'm falling in love at the first sight..with you..
We're always walking together,but still not brave enough to walk hand in hand..
we're just too shy at that time..
That Love word that i've always waitted from you,seems so hard for you to say the word..
I don't know why..for this years i keep wondering...
and when it came to me,you've always hide your feeling..Like there's nothing happen between us..you make me curious..mad for your love..
and so time pass away,
we're almost there..when suddenly my heart changed...
maybe i've been blinded by Love..and maybe im choosing the wrong way..
I'm sorry..
Now i live my life in tears..
I'm crying for your presence in my life..
wondering what would it be if that time i'm choosing the right way..
maybe..just maybe...
we can live hapilly ever after..for this love remain forever in my heart..
so..i guess this is it..
thanks for everything dee..you've thaught me lot of thing..esspecially to learn to accept my  life sincerely..whatever it takes..and that makes me realised i've already have a life..the beautifull one..and i just have to build that happines..together with my husband..my son..
Thanks dee..i'd never be able to open my eyes for this gracefull life i have,if it not because of you..
I think we're living our own way now..have a great life dee..may allah bless you..
I hope you'll find 'the one' someday...the best one..cause you're a lovable person..and you deserve to be loved..
hope we can still be a best friend..the sweet one..
last but not least..
Have a wonderfull day dee..
take care and bubye.. 

Apa itu Asperger?

ISTILAH Asperger's Syndrome sebelumnya mungkin masih asing di telinga Anda. Akan tetapi, penayangan film Bollywood My Name is Khan turut mengingatkan kembali tipe autisme ringan ini. Dalam film ini, tokoh utama Rizwan Khan didiagnosis menderita Asperger's syndrome. Khan digambarkan sebagai anak dengan perilaku agak aneh (sering meremas-remas batu) tetapi berbakat (memperbaiki setiap mesin yang rusak).

Apa itu Asperger's syndrome?Asperger's syndrome merupakan salah satu tipe pervasive development disorder (PDD). PDDs merupakan sekelompok kondisi termasuk keterlambatan perkembangan keahlian dasar seperti keterampilan bersosialisasi dengan, berkomunikasi dan menggunakan imajinasi.
Meskipun Asperger's syndrome mempunyai kesaman dengan autisme (jenis PPDs yang lebih parah), gangguan ini juga memiliki perbedaan di beberapa bidang. Anak-anak dengan Asperger's syndrome pada umumnya mempunyai fungsi lebih baik dibandingkan anak-anak autisme.
Selain itu, anak-anak dengan Asperger's syndrome umumnya mempunyai kecerdasan normal. Dan meskipun mereka kemungkinan mengalami gangguan berkomunikasi setelah dewasa, anak dengan Asperger's syndrome cenderung mempunyai perkembangan bahasa yang mendekati normal.Nama gangguan ini diambil dari nama dokter Asal Austria, Hans Asperger, yang pertama kali menggambarkan gangguan ini pada 1944.

Gejala

Gejala Asperger's syndrome bervariasi dan mempunyai rentang dari ringan hingga berat. Gejala-gejala umum termasuk: Gangguan keterampilan sosial. Anak-anak dengan Asperger's syndrome pada umumnya kesulitan berinteraksi dengan orang lain dan seringkali kaku dalam situasi sosial. Pada umumnya mereka sulit berteman. Perilahu eksentrik atau kebiasaan yang berulang-ulang. Anak-anak dengan kondisi ini kemungkinan melakukan gerakan yang berulang-ulang, seperti meremas-remas atau memutar jari tangan. Ritual yang tidak biasa. Anak dengan Asperger's syndrome kemungkinan mengembangkan ritual yang selalu diikuti, seperti mengenakan pakaian dengan urutan tertentu.
Kesulitan komunikasi. Orang-orang dengan Asperger's syndrome kemungkinan tidak melakukan kontak mata saat berbicara dengan seseorang. Mereka mungkin bermasalah menggunakan ekspresi dan gerak tubuh serta kesulitan memahami bahasa tubuh. Selain itu, mereka cenderung bermasalah memahami bahasa dalam konteks. Keterbatasan ketertarikan. Anak dengan Asperger's syndrome kemungkinan memiliki ketertarikan yang intens bahkan terobsesi terhadap beberapa bidang, seperti jadwal olahraga, cuaca atau peta.
Masalah koordinasi. Gerakan anak dengan Asperger's syndrome kelihatan ceroboh dan kaku. Berbakat. Banyak anak dengan Asperger's syndrome sangat berbakat di bidang tertentu, seperti musik atau matematika.
Penyebab
Penyebab pasti gangguan ini masih belum diketahui. Akan tetapi, fakta menunjukkan adanya kecenderungan bahwa gangguan ini diturunkan dalam keluarga
Frekuensi

Jumlah pasti orang yang mengalami gangguan ini belum diketahui. Tapi, gangguan ini dinyatakan lebih umum dibandingkan autisme. Berdasarkan perkiraan yang dikutip situs webmd.com, sindrom ini dialami oleh 0,024 hingga 0,36 persen dari anak-anak. Gangguan ini lebih umum dialami laki-laki dibandingkan perempuan dan biasanya terdiagnosis saat anak berusia antara dua dan enam tahun.

Terapi
Asperger's syndrome belum bisa disembuhkan sepenuhnya. Akan tetapi, Anda bisa mencoba penanganan yang bisa meningkatkan fungsi dan mengurangi perilaku yang tidak diinginkan. Orang dengan Asperger's syndrome biasanya ditangani dengan kombinasi dari langkah-langkah berikut:
Pendidikan khusus: Pendidikan yang didisain untuk memenuhi kebutuhan pendidikan anak yang unik.
Modifikasi perilaku: Hal ini meliputi strategi untuk mendukung perilaku positif dan mengurangi perilaku bermasalah.
Terapi bicara, fisik dan terapi okupasional: Terapi ini didisain untuk meningkatkan kemampuan fungsional anak.
Obat-obatan. Tidak ada obat yang khusus untuk menangani Asperger's syndrome. Tapi, obat-obatan bisa digunakan untuk mengatasi gejala khusus, seperti kecemasan, depresi, serta perilaku yang hiperaktif dan terobsesi. (IK/OL-08) 

sumber:
http://www.autis.info/index.php/artikel-makalah/artikel/230-kenali-ciri-asperger